Berita

Indoaquatic Dukung Ketahanan Pangan melalui Budidaya Lele dan Nila dengan Sistem Bioflok

Lele termasuk salah satu sumber protein yang digemari oleh masyarakat Indonesia. Hidangan pecel lele telah menjadi favorit di berbagai wilayah. Bagi sebagian orang, pecel lele dianggap sebagai “comfort food” karena cita rasanya yang nikmat dan dapat dinikmati kapan saja.

Menjawab kebutuhan akan protein hewani yang berkualitas dan mendukung ketahanan pangan nasional, Indoaquatic hadir dengan inovasi budidaya lele dan nila menggunakan sistem bioflok. Teknologi ini memanfaatkan mikroorganisme untuk menjaga kualitas air dan nutrisi, sehingga lele dapat tumbuh lebih sehat, bersih, dan bergizi. Selain itu, sistem bioflok juga lebih ramah lingkungan dan efisien secara ekonomi dibandingkan metode budidaya konvensional.

Budidaya lele di Indoaquatic memiliki keunggulan tersendiri. Dengan menggunakan pakan ikan 100% pelet, daging lele yang dihasilkan lebih gurih, bersih, dan bebas bau. Sebelum didistribusikan, ikan disortir terlebih dahulu agar kualitasnya maksimal. Tidak hanya itu, proses panen lebih cepat, hanya membutuhkan waktu sekitar tiga bulan, sehingga nilai ekonomisnya lebih tinggi.

Keunggulan lain dari budidaya lele dan nila Indoaquatic adalah tingginya permintaan pasar, khususnya di wilayah Jabodetabek. Nila memiliki pasar yang sangat kuat di segmen rumah tangga, restoran, hingga hotel karena ukuran yang beragam dan daging yang digemari, sementara lele mendominasi konsumsi harian karena harganya yang terjangkau dan ketersediaannya stabil. Dengan kualitas unggul dan sistem budidaya yang modern, Indoaquatic tidak hanya mendukung kebutuhan konsumsi masyarakat, tetapi juga berkontribusi pada ketahanan pangan yang berkelanjutan dan ramah lingkungan.

5 Tempat Wisata yang Wajib Dikunjungi Saat Libur Sekolah di Bali

Bali selalu menjadi destinasi favorit wisatawan domestik maupun mancanegara. Selain kaya akan budaya dan keindahan alam, Pulau Dewata juga memiliki banyak pilihan tempat rekreasi yang ramah anak dan cocok untuk liburan keluarga. Jika Anda merencanakan libur sekolah di Bali, berikut lima rekomendasi tempat wisata keluarga yang menyenangkan dan edukatif.

1. Bali Zoo

Bali Zoo adalah kebun binatang yang cocok untuk wisata keluarga. Pengunjung dapat melihat lebih dari 600 hewan langka dan eksotis dari berbagai negara. Selain itu, Bali Zoo menawarkan berbagai atraksi interaktif yang memungkinkan anak-anak belajar tentang satwa dengan cara yang menyenangkan.

2. Bali Bird Park

Dibuka sejak 1995, Bali Bird Park menjadi salah satu destinasi edukasi favorit keluarga. Anak-anak dapat belajar mengenal ratusan spesies burung, termasuk yang terancam punah. Taman burung ini memiliki konsep konservasi sehingga anak-anak dapat melihat bagaimana upaya perlindungan satwa dilakukan.

3. Pulau Penyu, Tanjung Benoa

Pulau Penyu merupakan destinasi wisata edukatif di mana pengunjung dapat melihat langsung konservasi penyu di Tanjung Benoa. Untuk menuju ke pulau ini, wisatawan menggunakan glass bottom boat yang aman untuk semua usia. Anak-anak dapat belajar mengenai upaya pelestarian penyu dan melihat berbagai jenis penyu dari dekat.

4. Upside Down World Bali

Upside Down World Bali adalah tempat wisata unik dengan konsep ruangan serba terbalik, cocok bagi keluarga yang ingin berfoto dan membuat kenangan seru. Setiap ruangan didesain kreatif sehingga hasil foto terlihat seperti melawan gravitasi. Lokasinya berada di Jalan By Pass Ngurah Rai No. 762, Pemogan, Denpasar.

5. Pantai Tanjung Benoa

Pantai Tanjung Benoa adalah pusat olahraga air di Bali dan sangat populer di kalangan keluarga. Banyak wahana yang cocok untuk anak mulai usia 6 tahun, seperti banana boat, parasailing, hingga seawalker. Tempat ini ideal untuk menciptakan core memory bersama si kecil.

Agar Liburan Lebih Nyaman Sewa Mobil Lepas Kunci di Bali

Menikmati libur sekolah dengan anak-anak agar lebih nyaman berpindah dari satu destinasi ke destinasi lain dengan lebih fleksibel, banyak wisatawan yang lebih memilih rental mobil lepas kunci. Pilihan ini sangat praktis karena membuat liburan lebih leluasa tanpa dibatasi jadwal.

Jika Anda berencana ke Bali dan membutuhkan rental mobil, Anda dapat langsung menghubungi Bali Car Motor yang menyediakan berbagai pilihan mobil, baik lepas kunci maupun dengan supir. Info pemesanan: +62 812 3900 8900.

Gerai Baru Apotek Farmaku di Happy Havest Lantai Dasar Summarecon Mall Bekasi

Apotek Farmaku resmi membuka outlet barunya di Happy Harvest, yang terletak di Lantai Dasar Summarecon Mall Bekasi.

Pembukaan cabang baru ini ditandai dengan Grand Opening yang menawarkan berbagai kegiatan menarik. Khusus pada hari pembukaan, 50 pengunjung pertama akan mendapatkan free gift berupa vitamin Blackmores. Selama Grand Opening, pengunjung berkesempatan melakukan konsultasi dan cek gula gratis. Pengecekan kesehatan dasar tersebut penting dilakukan secara rutin untuk dapat membantu mendeteksi risiko penyakit sejak dini dan menjaga kesehatan secara optimal.

Apotek Farmaku juga memberikan pengalaman belanja kesehatan yang lengkap, mulai dari vitamin, obat-obatan, hingga produk kecantikan, serta konsultasi apoteker berpengalaman.

Hadirnya Apotek Farmaku di Bekasi bertujuan untuk memberikan produk kesehatan berkualitas sekaligus menghadirkan pengalaman belanja kesehatan yang menyenangkan dan lengkap di Happy Harvest.

Jaringan Apotek Farmaku kini telah tersebar di Jakarta, Bekasi, dan Semarang, sehingga semakin mudah diakses oleh masyarakat. Dapatkan produk kesehatan berkualitas hanya di Apotek Farmaku.

AKAR Farm : Awal Baru untuk Masa Depan Pertanian Indonesia

AKAR Farm hadir sebagai pelopor vertical indoor farming di Indonesia, menjawab keterbatasan lahan serta meningkatnya kebutuhan akan hasil panen sehat dan berkelanjutan. Sejak awal dari 2022, perusahaan AgriTech ini telah menghadirkan solusi berbasis teknologi yang sesuai dengan kebutuhan kawasan urban.

Kini, AKAR Farm memasuki fase lanjutan, dimana bersama Narendra Bintang sebagai Co-founder yang mendampingi Muhammad Farras dalam memperkuat strategi bisnis dan memperluas jangkauan inovasi. Transformasi ini juga ditopang oleh kolaborasi strategis bersama ANGO Ventures dan IndoTech Group di bawah kepemimpinan Oscar Darmawan. Sejak awal, ANGO mendukung AKAR Farm melalui pendanaan, pengembangan bisnis, hingga strategi operasional, sementara IndoTech menghadirkan energi baru dan pendekatan inovatif untuk mendorong pertumbuhan yang agresif dan terarah.

Kerja sama ketiganya membentuk fondasi kokoh yang menandai dimulainya fase AKAR Farm, menjadikan AKAR Farm bukan sekadar perusahaan pertanian, tetapi katalis perubahan sistem pertanian dan pangan nasional.

Tiga Pilar Ekosistem AKAR Farm

  1. Akar

Solusi rantai pasok hasil pertanian yang menghubungkan petani, konsumen, dan pelaku bisnis. Melalui platform Akar, manajemen kebun menjadi lebih efisien, distribusi panen lebih transparan, serta pemasaran hasil tani dapat menjangkau lebih luas.

  1. Astama

Unit khusus yang berfokus pada konstruksi dan pengoperasian greenhouse dan indoor farming. Astama memungkinkan pembangunan fasilitas pertanian modern yang modular, hemat energi, dan mampu meningkatkan produktivitas di lahan terbatas.

  1. Umbi

Inovasi di bidang keuangan berbasis blockchain melalui tokenisasi perkebunan dengan konsep DeFi (Decentralized Finance) dan Real World Assets (RWA). Umbi membuka peluang investasi global ke sektor pertanian Indonesia, di mana setiap aset perkebunan dapat dipecah menjadi token digital yang transparan, aman, dan dapat menghasilkan imbal hasil dari hasil panen nyata.

Visi AKAR Farm

AKAR Farm mengusung pendekatan pertanian modern, terdesentralisasi, dan berkelanjutan dengan efisiensi penggunaan air serta ruang. Lebih dari 100 jenis tanaman telah berhasil dibudidayakan dengan sistem bebas pestisida, menciptakan rantai pasok pangan yang sehat sekaligus memberdayakan masyarakat urban dan petani lokal.

Transformasi ke ekosistem yang terpadu adalah simbol komitmen nyata dalam membangun ketahanan pangan nasional, mengurangi ketergantungan impor, serta menjadikan pertanian sebagai sektor masa depan yang relevan dan menjanjikan. Dengan semangat kolaborasi, keberlanjutan, dan teknologi, AKAR Farm siap melangkah lebih jauh sebagai bagian dari solusi besar masa depan pangan Indonesia.

ManajemenKos Hadiri FLEI Business Show 2025, Tawarkan Peluang Bisnis Properti Potensial

ManajemenKos akan hadir sebagai exhibitor di Franchise & License Expo Indonesia (FLEI) 2025, sebuah pameran waralaba dan peluang bisnis yang akan berlangsung pada 10-12 Oktober 2025 di Hall 10 – NICE, PIK 2. Calon mitra di FLEI 2025 dapat langsung berkonsultasi dengan ManajemenKos di booth G-03 untuk mengeksplorasi layanan pengelolaan bisnis kos.

ManajemenKos adalah pengelola bisnis kos berpengalaman yang menyediakan layanan lengkap, mulai dari pemasaran properti hingga pencarian penjaga kos. Pengelolaan keuangan, termasuk pembayaran sewa dan pajak, juga ditangani secara profesional untuk memastikan kelancaran operasional.

Keuntungan utama bergabung dengan ManajemenKos adalah kemudahan bagi pemilik kos yang dapat menikmati pendapatan pasif tanpa terlibat langsung dalam operasional. Semua laporan keuangan dan data pengelolaan kos tersedia secara real-time, memberikan fleksibilitas penuh untuk memantau bisnis kapan saja dan di mana saja.

Saat ini, ManajemenKos telah memiliki jaringan mitra yang tersebar di kota Jakarta dan Semarang. Selain itu, ManajemenKos juga telah membuka peluang kemitraan di Bali. Keberadaan jaringan ini semakin mempermudah pemilik kos dalam mengelola bisnis mereka di berbagai lokasi. Dengan pengalaman dan jangkauan yang luas, ManajemenKos siap membantu pemilik kos dalam mencapai tujuan bisnis mereka.

Pengunjung yang tertarik mengetahui lebih lanjut tentang solusi pengelolaan kos dapat langsung mengunjungi ManajemenKos di booth G-03, FLEI 2025. Di sana, calon mitra akan mendapatkan informasi lengkap tentang cara memaksimalkan potensi bisnis kos serta penawaran terbaik yang disesuaikan dengan kebutuhan mereka.

Junk Revolution, Langkah Nyata Jangjo Mengatasi Gunung Sampah

Jangjo memprakarsai Junk Revolution, sebuah gerakan untuk mengubah cara kita memilah, mengelola, dan memproses sampah secara terstruktur dan berkelanjutan. Gerakan ini muncul sebagai respons terhadap penumpukan sampah di ruang publik yang belum dipilah dengan benar, berpotensi mencemari lingkungan dan membebani TPA.

Melalui edukasi di pusat perbelanjaan seperti di Gandaria City dan Kota Kasablanka, Jangjo mendorong pengunjung untuk mulai memilah sampah dari sumbernya. Edukasi dilakukan lewat signage, pelatihan tenant, dan booth interaktif.

Proses pemilahan dilakukan langsung di lokasi kampanye, melibatkan tenant, pengunjung, dan operasional area. Sampah yang terkumpul diproses di fasilitas Jangjo dengan sistem JOWI untuk efisiensi dan transparansi, lalu diolah lebih lanjut oleh mitra. Bersama Indocement, sampah dijadikan RDF (bahan bakar alternatif), sementara Magalarva mengubah food waste menjadi pakan ternak berbasis BSF (Black Soldier Fly).

Di Plaza Indonesia dan FX, program pemilahan sampah organik telah mengurangi limbah makanan yang berpotensi mencemari lingkungan.

Saat ini, Jangjo mengolah hingga 50 ton sampah per hari dari kawasan komersial di Jakarta. Dalam ajang Astranauts 2025 di Jakarta, Joe Hansen selaku Founder dan CEO Jangjo menyampaikan bahwa keseimbangan antara manusia dan alam bisa tercapai lewat inovasi teknologi dan keberlanjutan, persis seperti semangat di balik Junk Revolution.

Film Keluarga Panggil Aku Ayah Segera Tayang di Bioskop

Visinema Studios kembali menghadirkan film keluarga dengan judul Panggil Aku Ayah. Film ini merupakan adaptasi dari film Korea Selatan ternama dengan judul Pawn karya CJ ENM. Disutradarai oleh Benni Setiawan dan menghadirkan aktor ternama mulai dari Ringgo Agus Rahman, Boris Bokir, Myesha Lin,  hingga Tissa Biani.

Trailer perdananya memperlihatkan nuansa emosional yang hangat, dengan sisipan humor yang membuat film ini terasa dekat dan menyenangkan untuk ditonton bersama keluarga. Sinematografinya pun tampak memanjakan mata, sekaligus memperkuat kehangatan yang ditawarkan film ini.

Pada film adaptasi Panggil Aku Ayah, CJ ENM berperan sebagai ko-produser bersama Visinema, menandai kolaborasi strategis antara industri kreatif Indonesia dan Korea Selatan.

Film Panggil Aku Ayah merupakan kerja sama antara Visinema dengan Indopictures Studios, Legacy Pictures, CBI Pictures, dan Anami Films. Indopictures merupakan rumah produksi film Indonesia yang bekerja sama dengan sineas dan rumah produksi untuk menghasilkan film yang berkualitas. Sebagai bagian dari portofolio Indotech, Indopictures juga bertindak sebagai lembaga pendanaan yang mengajak investor mendukung pembiayaan film Indonesia.

Sebelumnya, Visinema mencetak sejumlah film box office, termasuk Jumbo yang menjadi film terlaris sepanjang masa, menggeser KKN di Desa Penari, serta 13 Bom di Jakarta, film aksi besutan Angga Dwimas Sasongko yang diproduksi oleh afiliasi Indotech, yaitu Indodax.

Film keluarga Panggil Aku Ayah akan tayang di bioskop seluruh Indonesia mulai 7 Agustus 2025. Ikuti kabar terbaru seputar film ini di Instagram @panggilakuayahfilm dan @visinemastudios.

Indodax Umumkan Perubahan Struktur Kepemimpinan, William Sutanto Jadi CEO Baru

Platform jual beli aset kripto terbesar di Indonesia, Indodax, resmi mengumumkan perubahan penting dalam struktur kepemimpinannya. Terhitung mulai 19 Mei 2025, Oscar Darmawan yang sebelumnya menjabat sebagai CEO kini menduduki posisi sebagai Chairman, sementara William Sutanto, yang sebelumnya menjabat sebagai Chief Technology Officer (CTO), kini resmi diangkat menjadi Chief Executive Officer (CEO).

Langkah Strategis Menghadapi Dinamika Industri

Perubahan struktur ini merupakan bagian dari strategi perusahaan untuk terus beradaptasi dengan perkembangan dan tantangan di industri aset digital yang semakin kompleks. Dalam peran barunya sebagai Chairman, Oscar Darmawan akan fokus pada arah strategis jangka panjang perusahaan, termasuk memperluas kemitraan strategis baik di dalam maupun luar negeri.

Di sisi lain, William Sutanto akan mengambil alih tongkat estafet kepemimpinan operasional sebagai CEO. Ia akan memimpin pengembangan produk, kepatuhan terhadap regulasi, serta memperkuat posisi Indodax di pasar lokal maupun global.

Komitmen Berkelanjutan dari Para Pendiri

Oscar menyampaikan kepercayaannya terhadap William sebagai pemimpin baru Indodax. “Saya percaya di bawah leadership sahabat sekaligus rekan co-founder saya sejak Indodax berdiri, perusahaan akan terus melangkah maju,” ungkapnya.

William juga menyatakan komitmennya untuk memberikan yang terbaik bagi para pengguna. “Perubahan ini akan menjadi titik baru untuk terus memberikan layanan terbaik kepada member serta mendukung kemajuan industri kripto di Indonesia,” kata William.

Indodax, Pemimpin Kripto Nasional Sejak 2014

Sejak berdiri pada tahun 2014, Indodax telah melayani lebih dari 8 juta anggota terdaftar dan menjadi salah satu pelaku industri kripto yang telah mendapatkan izin dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Indodax juga menjadi anggota dari CFX, bursa kripto Indonesia.

Perubahan kepemimpinan ini menandai komitmen kuat Indodax sebagai pelopor dan pemimpin industri kripto di Indonesia. Langkah ini dinilai sebagai bentuk kesiapan perusahaan dalam menghadapi tantangan baru serta memperkuat ekosistem blockchain nasional.

Ke depannya, William menargetkan percepatan adopsi teknologi blockchain serta peningkatan literasi kripto di masyarakat. Upaya ini akan dilakukan melalui berbagai pendekatan, baik melalui platform digital maupun melalui kegiatan offline yang menjangkau lebih luas.

Tips Liburan Keluarga ke Bali Anti Ribet

Liburan bersama keluarga memang menyenangkan, tetapi sering kali dibarengi dengan keribetan tersendiri. Apalagi jika Anda berencana road trip ke Bali dengan membawa kendaraan sendiri dari kota asal. Capek di jalan, harus memastikan kondisi mobil prima, belum lagi risiko mogok atau kendala teknis di tengah perjalanan. Liburan jadi bukan healing, malah jadi stres!

Nah, dibandingkan repot-repot seperti itu, kenapa nggak sewa mobil aja di Bali? Terutama kalau Anda berlibur dengan keluarga, menyewa mobil bisa jadi solusi yang jauh lebih praktis dan nyaman.

Berikut beberapa keuntungan utama jika Anda memutuskan untuk menyewa mobil saat liburan keluarga di Bali:

  1. Kemudahan Menjelajahi Tempat Wisata

Bali punya banyak banget destinasi seru: pantai eksotis, pura unik, hidden gem seperti air terjun, hingga tempat belanja dan kuliner kekinian. Menyewa mobil memudahkan Anda menjangkau semua itu tanpa harus bergantung pada transportasi umum atau ojek online.

  1. Lebih Fleksibel

Dengan menyewa mobil, Anda tidak terikat jadwal. Ingin mulai hari dengan sarapan santai di villa? Atau menghabiskan sore hingga malam di pantai? Semua bisa dilakukan tanpa terburu-buru. Fleksibilitas ini penting, apalagi kalau liburan bawa anak kecil yang butuh ritme yang lebih santai.

  1. Privasi Lebih Terjaga

Mobil sewaan memberi Anda ruang pribadi. Anda bisa memilih untuk menyewa mobil dengan sopir atau lepas kunci. Apapun pilihannya, Anda bisa menikmati perjalanan bersama keluarga dengan tenang dan nyaman. Barang bawaan juga lebih aman karena berada di dalam mobil pribadi Anda sendiri.

  1. Bisa Disesuaikan dengan Budget

Salah satu keuntungan lain dari sewa mobil adalah pilihan jenis mobil yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan anggaran. Banyak penyedia rental mobil yang menawarkan beragam tipe kendaraan dengan harga yang kompetitif.

Sewa Mobil Keluarga di Balicar: Praktis dan Terpercaya

Kalau Anda mencari rental mobil yang terpercaya di Bali, Balicar bisa jadi pilihan terbaik. Balicar menyediakan berbagai pilihan mobil keluarga dalam kondisi prima, bersih, dan siap pakai. Mulai dari Avanza, Xenia, Innova, hingga Toyota HiAce untuk rombongan besar. Semuanya bisa disesuaikan dengan jumlah anggota keluarga dan kebutuhan perjalanan Anda.

Selain itu, Balicar juga menyediakan opsi sewa mobil lepas kunci, sehingga Anda bisa berkendara sendiri dengan nyaman tanpa harus bergantung pada sopir.

Liburan keluarga ke Bali seharusnya jadi momen penuh kenangan indah, bukan kelelahan karena harus bawa kendaraan sendiri. Dengan menyewa mobil di Bali, Anda bisa menikmati perjalanan dengan lebih fleksibel, aman, dan menyenangkan. Sudah siap liburan ke Bali? Sewa mobil di Balicar!

MiSnow : Es Salju Susu Korea Pertama di Indonesia

Misnow menyajikan es salju Korea dan minuman berbasis susu dengan konsep dessert khas Korea yang unik. Menyajikan berbagai varian minuman dengan bahan-bahan premium berkualitas, MiSnow menawarkan sensasi baru untuk para pecinta kuliner di Indonesia. Prouk yang dihadirkan tidak hanya menawarkan rasa yang nikmat tetapi juga sensasi es serut yang lembut dan minuman dengan rasa yang pas. Bagi yang tertarik untuk menjadi mitra dapat menghubungi nomor 085173188517.

Saat ini MiSnow telah memiliki lebih dari 100 outlet yang tersebar di berbagai kota di Indonesia. Beberapa lokasi yang telah tersedia cabang MiSnow termasuk Bali, Magelang, Banjarmasin, Jakarta, Bekasi, Semarang, dan masih banyak lagi. MiSnow berkomitmen untuk terus memperluas jangkauan agar semakin banyak yang dapat menikmati es salju Korea.

Varian menu yang disajikan sangat beragam. Salah satu yang populer adalah Milky Snow Ice yang merupakan es serut yang menyajikan es serut dengan tambahan susu. Selain itu, terdapat Signature Combo yang merupakan es serut dengan tambahan berbagai toping seperti susu, jelly, sirup gula aren, sirup karamel, dan potongan biskuit. Topping-topping ini menambah kenikmatan pada es serut yang sudah lembut dan nikmat.

Bagi yang tertarik untuk bergabung dan menjadi mitra Misnow, informasi kemitraan bisa diperoleh melalui nomor 085173188517. Misnow membuka kesempatan bagi para pengusaha yang ingin memperluas jaringan bisnisnya dengan menawarkan produk F&B yang unik dan inovatif. Selain itu, untuk mendapatkan informasi lebih lanjut, bisa dengan mengikuti akun Instagram MiSnow di  @misnow.indonesia

Misnow adalah pilihan tepat untuk kamu yang mencari es salju Korea dan minuman berbasis susu yang enak dengan harga terjangkau. Varian yang banyak, rasa yang pas, dan kualitas yang terjamin membuat Misnow selalu jadi favorit banyak orang.

Sumber gambar: PergiKuliner

Scroll to top